Agenda

Seminar Nasional “Implikasi Hukum Pemberlakuan Ketetapan MPR Dalam Rangka Uji Materi Peraturan Perundang-undangan Di Indonesia”

Implikasi Hukum

Malang, Badan Pengkajian MPR-RI bekerjasama dengan Pusat Pengembangan Otonomi Daerah (PP OTODA) Fakultas Hukum Universitas Brawijaya akan menyelenggarakan acara Seminar Nasional dengan tema “Implikasi Hukum Pemberlakuan Ketetapan MPR Dalam Rangka Uji Materi Peraturan Perundang-undangan Di Indonesia” pada hari Rabu, 12 Agustus 2015.

Seminar nasional yang akan diselenggarakan mulai pukul 09.00 WIB s.d. 14.00 WIB, bertempat di Hotel Atria Malang ini bertujuan untuk mengkaji dan merumuskan pokok-pokok pikiran terkait implikasi hukum pemberlakuan Ketetapan MPR dalam rangka Uji Materi Peraturan Perundang-undangan di Indonesia, serta sebagai bahan ilmiah dalam persiapan amandemen konstitusi dan bahan argumentasi bagi penguatan kelembagaan dan legal standing produk hukum MPR.

Tidak ada biaya pendaftaran untuk kepesertaan dalam seminar nasional ini (free charge).

Pendaftaran peserta dimulai pada tanggal 5 Agustus s.d. 11 Agustus 2015.

Untuk konfirmasi peserta dapat melalui alamat email : ppotoda@gmail.com, fax (0341) 412577, atau menghubungi kontak person berikut, atau sms dengan format

Nama[spasi]Instansi[spasi]No.HP, ke nomor dibawah ini :

Ria Casmi Arrsa (081334341666),

Syahrul Sajidin (085247887272),

Bahrul Ulum Annafi’ (081289959017).

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button